Gong Xi Fa Cai!
Imlek adalah salah satu perayaan yang sangat bahagia dalam etnis Tionghoa. Dalam bentuk merayakan ini, SMA Anugrah ikut serta dalam perayaan Imlek yang diselenggarakan pada tanggal 3 Februari 2025.

Perayaan ini dilaksanakan oleh para panitia dengan berbagai lomba yang menyenangkan seperti poster, kemeja balon, fashion show, sumpit telur hingga mencari angpao.

Acara ini diselenggarakan dengan sangat meriah di SMA Anugrah. Setiap siswa menunjukkan bakat dalam bidang seni ataupun menyatukan kekuatan tuk saling bersaing dalam lomba. Para guru juga turut menyaksikan dan merasakan kebahagiaan dalam acara ini.